Selasa, 16 Desember 2014

MAKALAH PENJAS TENTANG BOLA BESAR ( VOLLY )



PENJAS
TENTANG BOLA BESAR ( VOLLY )

Dibuat Guna Memenuhi Tugas Mata Kuliah “Pendidikan Kesehatan Jasmani”
Dosen Pengampu : EDI WAHYUDI, MM., T.Pd.

Disusun OLeh :
Tatik Prisnamasari (12451140 )


JURUSAN TARBIYAH
PROGRAM STUDI PGMI ( IV E)
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI(STAIN)CURUP
TAHUN AJARAN 2014

BAB I
PENDAHULUAN

A.  Latar Belakang
Pendidikan dasar bola voli merupakan media untuk mendorong pertumbuhan fisik, perkembangan psikis, keterampilan motorik, pengetahuan dan penalaran, penghayatan nilai-nilai (sikap-mental-emosional-sportivitas-spiritualsosial), serta pembiasaan pola hidup sehat yang bermuara untuk merangsang pertumbuhan dan perkembangan kualitas fisik dan psikis yang seimbang.
Melihat dari perkembangan Bola voli di dunia yang kian merebak selayak dan seyogya nya pula kita sebagai generasi bangsa harus mengetahui beberapa olah raga yang sekarang menjadi salah satu tumpuan Indonesia yaitu diantara sekian banyak olahraga yang diminati di Indonesia dan Bola voli bahkan sudah mendemam ke seluruh plosok dan tidak ketinggalan di pedesaan. Untuk itu kita harus menanamkan pada peserta didik kita mengenai Pentingnya ilmu Bola voli serta sejarah singkat Bola Voli.
B.   Rumusan Masalah
1.      Bagaimana sejarah dari bola volly ?
2.      Apa saja teknikdalam permainan bola volly ?

C.    Tujuan
1.      Agar mahasiswa mampu memahami  Bagaimana sejarah dari bola volley.
2.      Agar mahasiswa mampu memahami  Apa saja teknikdalam permainan bola volley



BAB II
PEMBAHASAN



A.    SEJARAH BOLA VOLI


·         Sejarah Perkembangan Bola Voli di Indonesia

Indonesia mengenal permainan bola voli sejak tahun 1982 pada zaman penjajahan Belanda.Guru-guru pendidikan jasmani didatangkan dari Negeri Belanda untuk mengembangkan olahraga umumnya dan bola voli khususnya.Di samping guru-guru pendidikan jasmani, tentara Belanda banyak andilnya dalam pengembangan permainan bola voli di Indonesia, terutama dengan bermain di asrama-asrama, dilapangan terbuka dan mengadakan pertandingan antar kompeni-kompeni Belanda sendiri.[1]
Permainan bola voli di Indonesia sangat pesat di seluruh lapisan mayarakat, sehingga timbul klub-klub di kota besar di seluruh Indonesia. Dengan dasar itulah maka pada tanggal 22 januari 1955 PBVSI (persatuan bola voli seluruh indonesia) didirikan di Jakarta bersamaan dengan kejuaraan nasional yang pertama.
PBVSI sejak itu aktif mengembangkan kegiatan-kegiatan baik ke dalm maupun ke luar negeri sampai sekarang. Perkembangan permainan bola voli sangat menonjol saat menjelang Asian Games IV 1962 dan Ganefo I 1963 di Jakarta, baik untuk pria maupun untukwanitanya. Pertandingan bola voli masuk acara resmi dalam PON II 1951 di Jakarta dan POM I di Yogyakarta tahun 1951. setelah tahun 1962 perkembangan bnola voli seperti jamur tumbuh di musim hujan banyaknya klub-klub bola voli di seluruh pelosok tanah air.Hal ini terbukti pula dengan data-data peserta pertandingan dalam kejuaran nasional. PON dan pesta-pesta olahraga lain, di mana angka menunjukkan peningkatan jumlahnya. Boleh dikatakan sampai saat ini permainan bola voli di Indonesia menduduki tempat ketiga setelah sepak bola dan bulu tangkis.Untuk pertama kalinya dalam sejarah perbolavolian Indonesia, PBVSI telah dapat mengirimkan tim bola voli yunior Indonesia ke kejuaraan Dunia di Athena Yunani yang berlangsung dari tanggal 3-12 september 1989. tim bola voli yunior putra Indonesia ini dilatih oleh Yano Hadian dengan dibantu oleh trainer Kanwar, serta pelatih dari Jepang Hideto Nishioka, sedangkan pelatih fisik diserahkan kepada Engkos Kosasih dari bidang kepelatihan PKON (pusat kesehatan olahraga nasional) KANTOR MENPORA. Dalam kejuaraan dunia bola voli putra tersebut, sebagai juaranya adalah :                  .
1.  UniSovyet
2.  Jepang
3.  Brazil
4.  Bulagaria
5.  Kuba
6.  Yunani
7.   Polandia
Sedangkan Indonesia sendiri baru dapat menduduki urutan ke 15 Dalam periode di bawah pimpinan ketua Umum PBVSI Jendral (Pol) Drs. MochamadSanusi, perbolavolian makinmeningkat baik dari jumlahnya perkumpulan yang ada maupun dari lancarnya system kompetisi yang berlangsung,; sampai dengan kegiatan yang dilakukan baik di dalam maupun di luar negeri.[2]



B.     Teknik-teknik bola volly

Permainan bola volley  dimainkan oleh 2 tim yang masing-masing terdiri dari 6 orang pemain dan berlomba-lomba mencapai angka 25 terlebih dahulu.Dalam sebuah tim, terdapat 4 peran penting, yaitu tosser (atau setter), spiker (smash), libero, dan defender (pemain bertahan). Tosser atau pengumpan adalah orang yang bertugas untuk mengumpankan bola kepada rekan-rekannya dan mengatur jalannya permainan. Spiker bertugas untuk memukul bola agar jatuh di daerah pertahanan lawan.
Lapangan bola volley

·         TEKNIK DASAR BOLA VOLI
A.    Macam- macam dan Pelaksanaan Teknik Passing[3]
1.      Passing Bawah
Cara pelaksanaannya :
1.      Pemain melakukan sikap siap.
2.      Kedua tangan rapat dan dijulurkan lurus kedepan, kedua lengan membuat sudut 45º dengan badan.
3.      Sikap tubuh semakin merendah dengan menurunkan sudut lutut  dari 135º menjadi 45º.
4.      Tungkai mulai dijulurkan keatas agak kedepan, bola mengenai lengan bawah yang terjulur lurus. Tungkai dijulurkan sampai berjingkat dan tangan tidak boleh melewati bahu.
5.      Kembali kepada sikap siap.

Seperti terlihat pada gambar :


·         Macam-macam passing bawah :

1.      Pass Bawah dua Tangan
2.      Pass Bawah Satu Tangan
3.      Pass Bawah Bergulir Kesamping
4.      Pass Bawah Setengah Bergulir Kebelakang
5.      Pass Bawah Meluncur Kedepan
Dan sikap tangan yang benar saat pasing bawah :

2.      Passing Atas

Cara pelaksanaannya :
Pada dasarnya pass atas adalah bola tangkap diatas, sentuhkan kekening dan lontarkan kembali keatas, tetapi karena proses gerakan tersebut dilakukan dengan sangat cepat, maka bola terlihat seperti dipantulkan.[4]

1.      Pemain melakukan sikap siap.
2.      Badan dijulurkan keatas dengan meluruskan tungkai, bersamaan dengan menjulurkan kedua tangan keatas, sikap jari seperti hendak merangkum bola.
3.      Tungkai ditekuk kembali sampai lutut membuat sudut 135º, posisi lengan ditekuk didepan muka diatas kening dan bola disentuh oleh ujung jari² tangan.
4.      Tungkai dijulurkan kembali sampai berjingkat dan  bola dilambungkan kedepan atas dengan jari dan bantuan lengan yang digerakkan sampai lurus keatas.
5.      Kembali kepada sikap siap.
Seperti terlihat pada gambar :

·         Macam-macam passing atas :

a.       Pass Atas Normal
b.      Pass Atas Setengah Bergulir Kebelakang
c.       Pass Atas Bergulir Kesamping
d.      Pass Atas Meloncat


3. Teknik Servis
Underhand Service
Pemain berdiri menghadap net , kaki kiri didepan kaki kanan, lengan kiri dijulurkan kedepan dan memegang bola (ini untuk pemain tangan kanan, bagi pemain tangan kiri sebaliknya).

Bola dilempar rendah keatas , berat badan bertumpu pada kaki sebelah belakang, lengan yang bebas digerakkan kebelakang dan diayunkan kedepan dan memukul bola. Sementara berat badan dipindahkan kekaki sebelah depan.[5]

Bola dipukul dengan telapak tangan terbuka, pergelangan tangan kaku dan kuat. Gerakan terakhir adalah memindahkan kaki yang dibelakang kedepan.[6]
Seperti terlihat pada gambar :





BAB III
PENUTUP

Kesimpulan
Dari beberapa uraian dan penjelasan yang telah dikemukakan di atas maka dapatlah penulis mengambil kesimpulan bahwa dengan mata pelajaran pendidikan jasmani dan kesehatan ini, peserta didik mampu mempraktikkan teknik-teknik dasar dalam olahraga dengan baik serta nilai kerjasama, toleransi, percaya diri, kejujuran, keberanian, menghargai lawan, kerja keras, dan menerima kekalahan serta dapat mengaplikasikan cara hidup yang sehat dan bersih.
Permainan bola volley  dimainkan oleh 2 tim yang masing-masing terdiri dari 6 orang pemain dan berlomba-lomba mencapai angka 25 terlebih dahulu.Dalam sebuah tim, terdapat 4 peran penting, yaitu tosser (atau setter), spiker (smash), libero, dan defender (pemain bertahan). Tosser atau pengumpan adalah orang yang bertugas untuk mengumpankan bola kepada rekan-rekannya dan mengatur jalannya permainan. Spiker bertugas untuk memukul bola agar jatuh di daerah pertahanan lawan.










DAFTAR PUSTAKA
Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia,Pendidikan Jasmani ,Olahraga dan Kesehatan, Jakarta ,Politeknik Negeri Media Kreatif ,2013
http://blogspot.com/2013/09/pengertian-dan-tekni bola volly.html, Diakses pada Tanggal 280 April 2014,Pukul 14: 35 wib



[1] http://septianto04.blogspot.com/2013/03/macam-macam-Bolabesar.html, Diakses pada Tanggal 20 April 2014,Pukul 14: 20 wib
[2] Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia,Pendidikan Jasmani ,Olahraga dan Kesehatan, 2013 Politeknik Negeri Media Kreatif : Jakarta,hal.116
[3] Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia,Pendidikan Jasmani ,Olahraga dan Kesehatan, 2013 Politeknik Negeri Media Kreatif : Jakarta,hal.118
[4] Ibid,Hal. 121
[5] Ibid 122-123

[6] http://blogspot.com/2013/09/pengertian-dan-tekni bola volly.html, Diakses pada Tanggal 280 April 2014,Pukul 14: 35 wib

1 komentar:

  1. The Star Grand at The Star Grand at The Star Gold Coast - JTG
    The Star Grand at The Star Gold Coast offers luxury accommodation, fine dining, 경주 출장샵 a wide variety 순천 출장마사지 of 김해 출장샵 entertainment 포천 출장안마 attractions 군포 출장마사지 and shopping.

    BalasHapus